Tema dan Subtema Kelas 1 SD/MI Kurikulum 2013 (K13) Revisi 2018
Daftar Tema dan Subtema Kelas 1 SD Kurikulum 2013 Revisi 2018 - Diterapkannya K-13 pada jenjang pendidikan Sekolah Dasar (SD) dan Madrasah Ibtidiyah (MI) memunculkan banyak tema yang berbeda-beda mengikuti tingkatan kelasnya.
Misalnya, Buku Seri Pembelajaran Tematik Terpadu (K13) kelas 1 SD/MI tidak akan sama dengan kelas-kelas diatasnya atau lainnya. Namun, untuk jumlahnya sama saja yakni totalnya berisi 8 tema, dimana masing-masing memiliki 4 Subtema yang berbeda.
Kemudian, Tema yang sudah ditetapkan dan dipilih tersebut selanjutnya harus sudah selesai diajarkan oleh guru kepada para murid Sekolah Dasar dan Madrasah Ibtidiyah selama kurun waktu satu tahun.
Dalam hal ini, Pengajar juga diberi kuasa untuk menentukan metode pembelejaran ataupun lamanya pembelajaran satu tema.
Tema dan Subtema Kelas 1 SD K13 Revisi 2018 Semester 1
Di semester 1 ini terdapat 4 tema (1-4) dan 16 Subtema berbeda yang harus Guru ajarkan kepada murid di kelas 1 selama Semester 1 berjalan. Untuk lebih jelasnya silahkan lihat buku tematik terpadu kelas 1 sd/mi kurikulum 2013 Semester 1 dibawah ini:
TEMA 1. DIRIKU
- Subtema 1 : Aku dan Teman Baru
- Subtema 2 : Tubuhku
- Subtema 3 : Aku Merawat Tubuhku
- Subtema 4 : Aku Istimewa
TEMA 2. KEGEMARANKU
- Subtema 1 : Gemar Berolahraga
- Subtema 2 : Gemar Bernyanyi dan Menari
- Subtema 3 : Gemar Menggambar
- Subtema 4 : Gemar Membaca
TEMA 3. KEGIATANKU
- Subtema 1 : Kegiatan Pagi Hari
- Subtema 2 : Kegiatan Siang Hari
- Subtema 3 : Kegiatan Sore Hari
- Subtema 4 : Kegiatan Malam Hari
TEMA 4. KELUARGAKU
- Subtema 1 : Anggota Keluargaku
- Subtema 2 : Kegiatan Keluargaku
- Subtema 3 : Keluarga Besarku
- Subtema 4 : Kebersamaan dalam Keluarga
Tema dan Subtema Kelas 1 SD K13 Revisi 2018 Semester 2
Di semester 2 ini terdapat 4 tema lanjutan (5-8) serta 16 Subtema berbeda yang harus pengajar ajarkan kepada murid di kelas 1 selama Semester 2 berjalan. Untuk detailnya silahkan lihat buku tematik terpadu kelas 1 sd/mi kurikulum 2013 Semester 2 dibawah ini:
TEMA 5. PENGALAMANKU
- Subtema 1 : Pengalaman Masa Kecil
- Subtema 2 : Pengalaman Bersama Teman
- Subtema 3 : Pengalaman di Sekolah
- Subtema 4 :Pengalaman yang Berkesan
TEMA 6. LINGKUNGAN BERSIH, SEHAT DAN ASRI
- Subtema 1 : Lingkungan Rumahku
- Subtema 2 : Lingkungan Sekitar Rumahku
- Subtema 3 :Lingkungan Sekolahku
- Subtema 4 : Bekerja Sama Menjaga Kebersihan dan Kesehatan Lingkungan
TEMA 7. BENDA, HEWAN DAN TANAMAN DI SEKITARKU
- Subtema 1 : Benda Hidup dan Benda Tak Hidup di Sekitarku
- Subtema 2 : Hewan di Sekitarku
- Subtema 3 : Tanaman di Sekitarku
- Subtema 4 : Bentuk, Warna, Ukuran, dan Permukaan Benda
TEMA 8. PERISTIWA ALAM
- Subtema 1 : Cuaca
- Subtema 2 : Musim Kemarau
- Subtema 3 : Musim Penghujan
- Subtema 4 : Bencana Alam
Akhir Kata
Semoga postingan tentang seputar Daftar Tema dan Subtema Kelas 1 SD Kurikulum 2013 Revisi 2018 baik untuk semester 1 maupun semester 2 ini dapat membantu dan menambah wawasan sobat semuaya. Terimakasih.
LIHAT JUGA DAFTAR TEMA & SUBTEMA SD KELAS LAINNYA:
- Daftar Tema dan Subtema Kelas 2 SD/MI Kurikulum 2013 Revisi 2018
- Daftar Tema dan Subtema Kelas 3 SD/MI Kurikulum 2013 Revisi 2018
- Daftar Tema dan Subtema Kelas 4 SD/MI Kurikulum 2013 Revisi 2018
- Daftar Tema dan Subtema Kelas 5 SD/MI Kurikulum 2013 Revisi 2018
- Daftar Tema dan Subtema Kelas 6 SD/MI Kurikulum 2013 Revisi 2018
Post a Comment for "Tema dan Subtema Kelas 1 SD/MI Kurikulum 2013 (K13) Revisi 2018"